Dr. Supriyati Bahas Strategi Promosi Kesehatan Berbasis PHBS di Sleman

Sleman, 17 Juni 2025 – Dinas Kesehatan Kabupaten Sleman menggelar Workshop Perilaku Hidup Bersih dan Sehat (PHBS) pada Selasa, 17 Juni 2025, bertempat di Hotel Cakra Kembang, Depok, Sleman.
Kegiatan ini menghadirkan Dr. Supriyati, S.Sos., M.Kes, dosen dari Departemen Perilaku Kesehatan, Lingkungan, dan Kedokteran Sosial FK-KMK UGM, sebagai narasumber utama. Dalam sesi tersebut, beliau memaparkan materi mengenai strategi penyusunan rencana aksi edukatif dan promosi kesehatan berbasis PHBS yang partisipatif dan berbasis data.
Workshop ini bertujuan untuk meningkatkan kapasitas tenaga kesehatan dalam mengimplementasikan serta memfasilitasi program PHBS di masyarakat. Kegiatan ini diikuti oleh sekitar 60 tenaga promosi kesehatan dari 25 Puskesmas di Sleman dan lintas program Dinas Kesehatan.
Dalam paparannya, Dr. Supriyati menekankan bahwa perubahan perilaku hidup bersih dan sehat bukan hanya tanggung jawab individu, tetapi memerlukan dukungan sistemik, kolaborasi lintas sektor, dan pendekatan komunitas, selaras dengan prinsip-prinsip promosi kesehatan WHO.
Kegiatan ini sekaligus merupakan kontribusi nyata dalam mendukung pencapaian Tujuan Pembangunan Berkelanjutan (SDGs), terutama Goal 3 (Good Health and Well-being) dengan mendorong perilaku sehat di tingkat komunitas, serta Goal 17 (Partnerships for the Goals) melalui sinergi antara akademisi, pemerintah daerah, dan tenaga kesehatan.
Dengan adanya kegiatan ini, diharapkan para tenaga kesehatan mampu menjadi fasilitator dan agen perubahan di lapangan, yang tidak hanya memberikan layanan, tetapi juga mengedukasi dan memberdayakan masyarakat untuk hidup lebih sehat, mandiri, dan bermartabat.
Penulis : Zilfani Fuadiyah Haq
Editor : Ari Prayogo Pribadi












Leave a Reply
Want to join the discussion?Feel free to contribute!